Langsa – Demi mewujudkan keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat, Polsek Rantau Selamat dan Koramil 03/RTS kembali melaksanakan giat patroli gabungan rutin di wilayah hukum Polsek Rantau Selamat, Aceh Timur. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (04/11/2024) dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Rantau Selamat, Ipda Dede Moerdhany, SH.
Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K., S.H., M.H., melalui Ipda Dede Moerdhany menegaskan bahwa patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan POLRI untuk memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat, khususnya di kawasan Gampong Alue Punti dan wilayah Kecamatan Rantau Selamat.
Dalam setiap patroli gabungan, personel Polsek dan Koramil tak hanya melakukan pemantauan situasi, tetapi juga menyempatkan diri untuk berinteraksi dengan warga. “Kami memberikan himbauan kepada masyarakat agar lebih peduli dalam menjaga keamanan lingkungan, bersama-sama mencegah terjadinya tindakan kriminal,” ungkap Ipda Dede Moerdhany.
Patroli gabungan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, karena kehadiran personel Polri dan TNI di jalanan memberikan rasa aman dan nyaman. “Kegiatan seperti ini sangat diperlukan, terutama bagi masyarakat yang sedang melakukan perjalanan,” tambah Ipda Dede Moerdhany.
Dengan terus dilakukan patroli gabungan ini, diharapkan keamanan di wilayah Rantau Selamat dapat semakin terjaga, sekaligus menciptakan situasi yang kondusif menjelang pemilihan umum.(*)
Mantap Polres Langsa