Langsa β Polsek Langsa melaksanakan kegiatan Launching Penanaman Serentak Program 1 Pekarangan Pangan Bergizi di Gampong Blang Seunibong, Kecamatan Langsa Kota, Pemko Langsa, pada Jumat (3/1/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Langsa, Iptu Mulyadi, S.E., M.H., dengan tujuan meningkatkan ketahanan pangan dan mencegah stunting melalui pemanfaatan pekarangan rumah untuk menanam tanaman bergizi.
Acara ini turut dihadiri oleh Pj. Camat Kota Langsa, Andre Isvani, S.I.P., M.A.P., Danramil Langsa Kota yang diwakili Serma Miswan, Kanit Binmas Polsek Langsa Kota Nanang Haryono, Kabid Dinas Pertanian Kota Langsa Myliati, S.P., Babinsa Koramil Langsa Kota Koptu Endra Pamuji, Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Aipda Afrizal, Keuchik Gampong Blang Seunibong beserta perangkat desa.
Kapolsek Langsa dalam sambutannya menyatakan dukungan penuh terhadap program ini sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. βProgram ini memiliki manfaat yang besar, tidak hanya untuk mengatasi masalah stunting dan menjaga inflasi, tetapi juga meningkatkan ketahanan pangan keluarga. Selain memenuhi kebutuhan rumah tangga, program ini diharapkan dapat menjadi sumber penghasilan tambahan bagi masyarakat,β ujar Iptu Mulyadi.
Program ini juga melibatkan kelompok tani sebagai mitra utama dalam pemberdayaan masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif. Kapolsek Langsa menambahkan bahwa program ini mencerminkan kolaborasi positif antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menciptakan kesejahteraan bersama.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Program 1 Pekarangan Pangan Bergizi diharapkan menjadi langkah awal menuju pemberdayaan masyarakat yang lebih luas, sekaligus menciptakan lingkungan yang sehat, produktif, dan mandiri.(*)
ππ