TNI Polri

Antisipasi Balap Liar, Tim Patroli Presisi Sat Samapta Polres Langsa Intensifkan Patroli Malam Hari

80
×

Antisipasi Balap Liar, Tim Patroli Presisi Sat Samapta Polres Langsa Intensifkan Patroli Malam Hari

Sebarkan artikel ini

Langsa – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Langsa gencar melaksanakan patroli Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) pada malam hingga dini hari. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah tindak kriminalitas di wilayah hukum Polres Langsa, Sabtu (28/12/2024).

Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kasat Samapta AKP Dasril, S.E., menyatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari program Presisi yang dicanangkan Kapolri. Program tersebut mengedepankan pendekatan prediktif, responsif, dan transparansi berkeadilan dalam setiap tindakan kepolisian.

“Kami terus mengintensifkan patroli di seluruh wilayah Kota Langsa, khususnya di lokasi yang sering dijadikan arena balap liar dan kawasan rawan tindak kejahatan. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan mampu mencegah serta meminimalisir potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar AKP Dasril.

Dalam patroli tersebut, personel Patroli Presisi Sat Samapta Polres Langsa juga berinteraksi secara humanis dengan masyarakat. Mereka memberikan imbauan khusus kepada remaja agar menghindari tawuran dan balap liar yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain, serta mengganggu kenyamanan warga. Upaya ini diharapkan mampu mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri.

Selain itu, masyarakat juga diajak untuk merayakan Natal dan Tahun Baru dengan tetap menjaga ketertiban. Polisi mengingatkan agar tidak menyalakan petasan, melakukan konvoi kendaraan, atau balap liar yang berpotensi mengganggu kenyamanan umum.

Kehadiran polisi di tengah masyarakat disambut positif. Banyak warga yang merasa lebih aman dan terlindungi dengan adanya patroli ini. Mereka juga diharapkan turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

“Semoga dengan kerja sama antara polisi dan masyarakat, perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kota Langsa dapat berjalan dengan aman, nyaman, dan kondusif,” pungkas AKP Dasril.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *